Oh oh.. Miniatur ini adalah kegilaanku. Maksudnya, bener-bener tergila-gila sama miniatur-miniatur ini. Jadi kita bisa beli satu dus yang isinya set semua bahan dan petunjuk. Misalnya di foto adalah Miniatur Tea Shop, Miniatur Grocery Store. Semua bahan-bahan yang harus dirangkai sudah ada, kita harus menyelesaikan sesuai petunjuk yang diberikan. Oh ya, semua bahan diberikan secukupnya. Jadi kita harus extra hati-hati, kalau salah ya udah deh.. Nggak ada gantinya.
Sekarang daku punya sekitar 20 miniatur. Ada Bathroom, Post Office, Picnic Time, Dream House, Studio, masih banyak lagi. Lucu lihat bentuknya yang sangat kecil. Belum lagi waktu menyelesaikan miniatur ini, kita harus sangat sangat sabar sekali dan kreatif yang pasti. Wah, melatih jadi orang sabar deh :)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment